YPID Gelar Pelatihan Pelayanan Publik

YPID Berita, Yayasan YPID Gelar Pelatihan Pelayanan Publik
0 Comments

Sabtu, 26 November 2016 seluruh guru dan karyawan YPID berkumpul di gedung YPID untuk mengikuti Pelatihan Pelayanan Publik yang bertajuk “Melayani dengan Hati sebagai Wujud Dedikasi pada Illahi”. Pada pelatihan tersebut, YPID menghadirkan seorang praktisi dan pemerhati pendidikan, Dedy Andrianto, M.Pd.. Acara yang diselenggarakan dari pukul 10.00-15.00 WIB tersebut dihadiri pula oleh pengurus YPID, yaitu Bapak Asad Alwi, selaku Ketua Yayasan, Bapak Quaitly dan Bapak Fikri Nahdi, S.T. selaku Konsultan Pendidikan YPID.

img-20161202-wa0002

Pelatihan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa syukur pada Allah SWT. dengan cara bekerja dengan hati. Acara tersebut, diawali dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars YPID, sambutan ketua panitia, sambutan ketua yayasan sekaligus membuka acara pelatihan, inti acara, ishoma, sesi kedua berupa game dan pemutaran film-film motivasi, menulis harapan, dan diakhiri dengan penutup.

img-20161202-wa0001

Soelistyowati, S.Pd., selaku Kepala Pelatihan dan Pengembangan SDM YPID Surakarta sekaligus sebagai ketua panitia menyatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan. “Pelatihan ini sebagai bentuk kepedulian Yayasan kepada custumer, yaitu siswa dan orang tua. Sehingga, kami berfikir untuk meningkatkan pelayanan kepada mereka perlu diadakan pelatihan ini. Harapan kami semoga ada perbaikan pada setiap SDM YPID untuk memberikan pelayanan sesuai dengan visi dan misi YPID.”, kata beliau.

Categories:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

 

Related Posts

PENSI #5 DAN PANEN RAYA SD ISLAM DIPONEGORO SURAKARTA
Pada tanggal 24-25 Mei 2023 SD Islam Diponegoro Surakarta telah melangsungkan kegiatan Pensi #3 &
Guru Bahasa Inggris SMP Islam Diponegoro Surakarta berhasil meraih Juara 1 Tingkat ASEAN
Alhamdulillah, kabar bahagia menyelimuti keluarga besar SMP Islam Diponegoro Surakarta di pagi hari yang cerah
TIPS MENYUSUN JADWAL BELAJAR YANG BAIK
Bagi setiap siswa, bagaimana cara mengatur jadwal belajar sangat penting untuk diterapkan pada keseharian. Nah,