Pesantren Madrasah atau yang lebih dikenal dengan MABIT (Malam Bina Iman dan Taqwa) telah dilakukan secara rutin oleh Yayasan Pendidikan Islam Diponegoro , tidak terkecuali SMP Islam Diponegoro.
Kali ini yang berkesempatan untuk berpartisipasi adalah kelas 7A Program khusus putra dan putri. Seperti biasanya, untuk peserta putri dipusatkan di Pondok Putri Daarul Batul Atthahirah yang dipimpin oleh Ustad Sholeh Aljufri dan di Masjid Jami’ Assegaf untuk peserta Putra. Penyerahan siswa putra kepada pihak Masjid Jami’ Assegaf dilakukan secara langsung oleh Bapak Namara Dirgantara selaku Kepala Sekolah SMP Islam Diponegoro
Kegiatan dimulai pada Hari Jum’at Ba’da Ashar (10/2) hingga Hari Ahad Pagi (12/2). Banyak sekali kegiatan yang dilakukan dalam Pesantren Madrasah. Adapun kegiatan-kegiatan selama siswa dan siswi mengikuti pesantren madrasah antara lain:
Semoga apa yang didapatkan saat mengikuti Pesantren Madrasah jadi ilmu yang bermanfaat ya, Aamiin 🙂
(Humas)