22 Mei 2017, giliran SMP Islam Diponegoro menggelar Kegiatan Akhirussanah untuk siswa dan siswi kelas 9 SMP Islam Diponegoro. Acara kali ini tampak spesial, selain dekorasi yang luar biasa apik, pembawa acara (MC) membacakan acara dengan beragam bahasa, antara lain Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, dan Bahasa Inggris. Hal ini tidak lepas dari peran panitia akhirussanah, anggota OSIS, dan Kelas 9 yang secara mandiri memberikan ide kreatif sehingga semua dapat berjalan luar biasa. Bertempat di Gedung Diponegoro, acara dimulai dengan kirab wisudawan dan wisudawati kelas 9 yang diiringi oleh anggota pramuka.
Kemudian dilanjutkan dengan persembahan hafalan surat Al Mulk oleh siswi kelas 9. Berbagai penampilan ditunjukkan oleh siswa-siswi baik kelas 7, 8 maupun kelas 9. Penampilan yang paling mendapatkan tepuk tangan paling banyak adalah persembahan dari kelas 8 untuk kakak kelas mereka dan untuk hadirin yang lain. Selain itu ada juga tampilan Hadroh dari siswa dan siswi kelas 7 dan 8.
Disela-sela penampilan, Kepala Sekolah SMP Islam Diponegoro, Bapak Namara Dirgantara memanggil 2 orang yang berjasa dalam kegiatan belajar mengajar dan keseharian seluruh warga sekolah. Beliau adalah Ibu Sirep dan Bapak Eko. Beliau ini adalah pahlawan kebersihan yang sudah menjadi seperti sahabat siswa dan siswi serta seluruh warga sekolah.
Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan pesan dan kesan oleh wakil kelas 9 dan anggota osis. Ada yang menarik saat pembacaan pesan dan kesan oleh anggota osis. Ternyata mereka membacakan pesan yang telah ditulis oleh Bapak Yudi, guru matematika sekaligus wali kelas 9A. suasana menjadi haru ketika Bp. Yudi maju ke depan dan menyampaikan pesan perpisahan secara langsung kepada siswa siswi kelas 9. Kemudian disambut oleh Bp. Fikri Nahdi, Konsultan Pendidikan YPID. Dalam pesannya, Bp. Fikri menegaskan bahwa Bp. Yudi merupakan salah satu guru terbaik yang dimiliki oleh SMP Islam Diponegoro yang dengan luar biasa mendidik dan memperhatikan kemajuan siswa siswinya.
Kemudian acara ditutup dengan pemberian penghargaan kepada siswa siswi peringkat 3 besar dalam Mata Pelajaran Agama dan Mata Pelajaran Umum. SMP Islam Diponegoro memiliki program-program menarik sebagai usaha peningkatan kualitas pelayanan pendidikan bagi peserta didiknya. Dilengkapi dengan fasilitas penunjang KBM yang lengkap dan tenaga pendidik yang amanah dan berkualitas menjadikan SMP Islam Diponegoro salah satu sekolah islam terbaik di kota Surakarta.
(Humas)