Masih dalam suasana hari Raya Idul Fitri, Senin 9 Mei 2022 bertempat di Gedung Pertemuan YPID keluarga besar Yayasan Pendidikan Islam Diponegoro Surakarta menggelar acara Halal Bihalal. Acara yang rutin diadakan setiap tahunnya sebagai wadah untuk silaturahiim dan saling memaafkan segala kesalahan yang telah dilakukan. Adapun halal bihalal ini menjadi tradisi khas Indonesia yang terus dilestarikan di masyarakat termasuk di lingkungan YPID.
Pada acara Halal Bihalal kali ini YPID berkesempatan untuk mendatangkan Prof. Dr. KH. Syamsul Bakri, M.Ag yang merupakan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan & Kerjasama UIN Raden Mas Said Surakarta untuk berbagi ilmu dengan seluruh Keluarga Besar YPID. Beliau bercerita tentang asal usul Halal Bihalal di Indonesia.
Tidak berhenti disitu, sembari menikmati hidangan yang telah disiapkan Bapak Direktur YPID Fikri Nahdi, S.T mengumumkan Unit & Guru Berprestasi YPID 2022. Alhamdulillah hal ini menunjukan YPID memiliki guru guru yang hebat. Tidak mudah memikul amanah yang diberikan oleh masyarakat, akan tetapi beliau-beliau dapat melaksanakan tugas dengan baik.
Penghargaan Kepala Sekolah Penggerak ini diberikan kepada Bapak Ahmadi, S.Pd selaku Kepala SMA Islam Diponegoro Surakarta dan Bapak Wawan Romansah, S.Pd Kepala SD Islam Diponegoro Surakarta.
Kemudian dilanjutkan dengan apresiasi untuk unit SMP & PAUD dalam melaksanakan kegiatan Semarak Ramadan 1443 H di Sekolahku.
Pada kesempatan yang berbahagia ini, sekaligus memberikan penghargaan kepada Guru Berprestasi YPID Tahun 2022. Alhamdulillahi Rabbil ‘alamin, tiga guru SMP Islam Diponegoro dan satu guru SMA Islam Diponegoro beberapa waktu lalu menjadi juara dalam Lomba Inovasi Literasi Tingkat Nasional (LILN) yang diselenggarakan oleh UPT Perpustakaan Universitas Sebelas Maret (UNS). Kegiatan ini merupakan kegiatan yang diadakan dalam rangka Dies Natalis UNS ke-46 dan diikuti oleh berbagai peserta dari berbagai daerah di Indonesia.
Hasil kejuaraan yang berhasil diraih adalah sebagai berikut :
Ibu Arnita Cahya Saputri, M.Pd., guru IPA SMP Islam Diponegoro berhasil meraih Juara 1 Kategori Lomba Literasi Numerasi.
Bapak Zakaria Sandy Pamungkas, M.Pd., guru fisika sekaligus wakil kepala sekolah bidang kesiswaan SMA Islam Diponegoro berhasil meraih Juara 1 dalam Kategori Lomba Literasi Sains.
Ibu Sumaya, S.Pd., guru bahasa Inggris sekaligus wakil kepala sekolah bidang kurikulum SMP Islam Diponegoro berhasil meraih Juara 2 Kategori Lomba Literasi Digital.
Ibu Winda Dewi Pusvita, M.Pd., guru Bahasa Indonesia SMP Islam Diponegoro berhasil meraih Juara 2 dalam Kategori Lomba Literasi Membaca dan Menulis.
Diakhir acara ditutup dengan kegiatan bersalam-salaman sekaligus ramah tamah dan nostalgia dengan guru guru purna tugas YPID. Suasana tampak begitu hangat dapat terus melihat Bapak Ibu Guru yang sehat selalu.
Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat merekatkan tali silaturahiim keluarga besar YPID dan kita semua mendapat keberkahan dan dipanjangkan umur dalam keadaan sehat afiyat dengan berkah silaturahiim. Amiin.