DALAM RANGKA PENDIDIKAN KARAKTER SISWI SD ISLAM DIPONEGORO SURAKARTA ADAKAN MABIT & KEMAH

YPID Berita, SD DALAM RANGKA PENDIDIKAN KARAKTER SISWI SD ISLAM DIPONEGORO SURAKARTA ADAKAN MABIT & KEMAH
0 Comments

Sabtu-Minggu, 28-29 September 2019 siswa kelas 4-6 putri SD Islam Diponegoro Surakarta mengadakan kegiatan Mabit & Kemah. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang rutin diadakan setiap bulannya. Selain diajarkan tentang teknik kepramukaan seperti tali temali dan sandi morse & marengos siswi juga diajak untuk latihan PBB dasar.

   

Sabtu pagi tanggal 21 September 2019, siswa diajak mendirikan tenda untuk kelompok masing-masing. Setelah pendirian tenda selesai dilanjut upacara pembukaan dan sholat Ashar berjamaah. Setelah sholat dan dzikir bersama selesai, siswa dikumpulkan untuk pembagian kelompok ice breaking dan game kelompok.

Hari sudah mulai gelap, siswapun dipersiapkan untuk sholat Maghrib dan Isya berjamaah. Diantara waktu maghrib dan Isya siswa diajak untuk membaca Ratib Al Haddad dan tadarus bersama. Setelah itu adalah jadwalnya siswa untuk makan malam bersama. Kemudian acara selanjutnya adalah pemberian motivasi oleh Kak Tegar Aprilian & Kak Muhammad Salwa Aristotel penyandang Difable dengan segudang prestasi & keterampilan. Dalam penyampaiannya, beliau-beliau berpesan kepada siswi untuk jangan malas menggapai mimpi, cita-cita dan harapan. Kakak-kakak itu juga berpesan untuk jangan pernah mengatakan ‘Tidak Bisa’ sebelum mencoba.

Setelah acara sharing dan motivasi selesai kemudian dilanjut untuk acara api unggun dan Pensi (Pentas Seni) oleh siswa kelas 4-6 SD. Pensi pun berlangsung meriah dan seru sehingga membuat  malam semakin merasa menyenangkan untuk siswa. Sebelum siswa persiapan merajut mimpi indah untuk persiapan outbound esok harinya, terlebih dahulu mereka diajak untuk meneropong bintang melihat kebesaran Allah SWT yang dipandu oleh Pak Fikri dan Pak Bakar selaku Dewan Pengurus Yayasan Pendidikan Islam Diponegoro Surakarta (YPID).

Keesokan paginya, siswa dibangunkan untuk melaksanakan sholat Shubuh berjamaah dan membaca wiridullatief bersama-sama. Setelah selesai siswa diajak untuk melakukan senam pagi sebagai pemanasan sebelum memulai kegiata outbound dan kepramukaan. Senam pagi selesai dilanjut makan bersama dan siswa diperkenankan untuk membersihkan badan. Tetapi sebelum itu anak-anak diajarkan untuk memasakan sarapannya sendiri sesuai kreativitas siswi, dan tidak lupa didampingi guru pendamping setiap regu.

Sekitar pukul 08.00 kegiatan Penjelajahan dan Teknik Kepramukaan pun dimulai. Disini siswi juga diajak untuk outbound. Hari sudah memasuki masuk waktu Dhuhur, kegiatan Penjelajahan dan Teknik Kepramukaan pun selesai siswa diajak untuk sholat Dhuhur berjamaah dan makan bersama. Setelah kegiatan itu selesai, siswa pun diajak untuk membongkar tenda untuk persiapan pulang. Tetapi sebelum itu, adalah saatnya pembagian hadiah bagi kelompok yang menjadi juara. Pengumuman kejuaraan pun selesai, waktunya siswa kembali kerumah masing-masing.

Categories:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

 

Related Posts

Kilas Balik Ramadhan 1445 Hijriyah YPI Diponegoro Surakarta
Assalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh Selamat datang kembali #SahabatYPID🤩😍 Pada postingan kali ini, kami sajikan beberapa kegiatan
Selamat Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H
✨[𝗦𝗲𝗹𝗮𝗺𝗮𝘁 𝗠𝗲𝗻𝘆𝗮𝗺𝗯𝘂𝘁 𝗕𝘂𝗹𝗮𝗻 𝗦𝘂𝗰𝗶 𝗥𝗮𝗺𝗮𝗱𝗵𝗮𝗻 𝟭𝟰𝟰𝟱 𝗛 ] ✨ 𝘔𝘢𝘳𝘩𝘢𝘣𝘢𝘯 𝘠𝘢𝘢 𝘙𝘢𝘮𝘢𝘥𝘩𝘢𝘯 Kami Segenap Keluarga
Tim Basket SMP Islam Diponegoro Surakarta Meraih Juara 2 pada Ajang Liga Solo Junior 2024
✨[2nd WINNER LIGA SOLO JUNIOR 2024]✨ Alhamdulillah… Kabar bahagia teruntuk keluarga besar SMP Islam Diponegoro