Asyiknya Belajar Istifham di SD Islam Diponegoro Bersama Ustad Hanafi

YPID Berita, SD Asyiknya Belajar Istifham di SD Islam Diponegoro Bersama Ustad Hanafi
0 Comments

Ustad Hanafi memeriksa jawaban murid yang maju

“Alhamdulillah, ana bikhoir. apabila jawabannya seperti itu, kata tanya apa yang digunakan??” Itulah salah satu pertanyaan yang diajukan oleh Ustad Hanafi dalam pelajaran Bahasa Arab dalam Sub Pembahasan Istifam atau alat kata tanya dalam bahasa arab kelas 6 SD Islam Diponegoro. Satu orang perwakilan kelompok maju untuk memberikan kartu/kertas yang bertuliskan istifham yang sesuai dengan pertanyaan Ustad. Man (من), Hal (هل), Aina (أنى), Mataa (متى), itulah beberapa kata tanya yang digunakan untuk mengungkapkan kalimat tanya dalam bahasa arab.

semangat menjawab pertanyaan dari Ustad

Setelah sebelumnya tanggal 23 Agustus adalah kelas 6A menikmati outing class Bahasa Arab, pagi ini 24 Agustus, giliran kelas 6B untuk mengikuti pelajarannya Ustad Hanafi tetang Istifham. Dengan antusias dan semangat, seluruh pertanyaan yang diajukan oleh Ustad dapat dijawab dengan benar, tepat, dan cepat oleh murid-murid. “Pembelajaran kali ini bertujuan agar anak-anak mengetahui kosakata pertanyaan arab dengan mudah dan jelas” jelas Ustad Hanafi. “Dan kenapa diluar kelas? karena dengan belajar di luar kelas lebih mudah mempraktikkan dan memberi suasana baru untuk anak-anak. Disamping itu, pembelajaran menjadi lebih kreatif dan inovatif”, lanjut Beliau.

tanya jawab antar kelompok

SD Islam Diponegoro merupakan salah satu Sekolah Terbaik di Surakarta. Di bawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Diponegoro, SD Islam Diponegoro terus meningkatkan kualitas pelayanannya, baik dari segi sarana dan prasarana, maupun staf pengajar yang di beri amanah untuk membangun generasi berakhlak, cerdas, berkarakter, dan berwawasan global.

 

 

 

(Miss Putri & Humas)

Categories:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

 

Related Posts

Selamat Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H
✨[𝗦𝗲𝗹𝗮𝗺𝗮𝘁 𝗠𝗲𝗻𝘆𝗮𝗺𝗯𝘂𝘁 𝗕𝘂𝗹𝗮𝗻 𝗦𝘂𝗰𝗶 𝗥𝗮𝗺𝗮𝗱𝗵𝗮𝗻 𝟭𝟰𝟰𝟱 𝗛 ] ✨ 𝘔𝘢𝘳𝘩𝘢𝘣𝘢𝘯 𝘠𝘢𝘢 𝘙𝘢𝘮𝘢𝘥𝘩𝘢𝘯 Kami Segenap Keluarga
Tim Basket SMP Islam Diponegoro Surakarta Meraih Juara 2 pada Ajang Liga Solo Junior 2024
✨[2nd WINNER LIGA SOLO JUNIOR 2024]✨ Alhamdulillah… Kabar bahagia teruntuk keluarga besar SMP Islam Diponegoro
Tim Basket SD Islam Diponegoro Surakarta Meraih Juara 1 pada Ajang Liga Solo Junior 2024
✨[1st WINNER LIGA SOLO JUNIOR 2024]✨ Alhamdulillah… Tim Basket SD Islam Diponegoro Surakarta yang selalu